Sabtu, 19 Mei 2012

BJ Belajar Photografi


Pukul 7.15 malam kamis yang lalu ini saya ke Back Office untuk nge-print absen pulang. Iseng-iseng setelah absensi saya memutar badan ke Mading kantor, ada brosur baru yang ditempel di sana. PHOTOGRAPHY COMPETITION. Kedengarannya asyik. Tapi mulai sedih karena ga punya kamera sendiri. 

this picture added from redbubble[dot]com
Tapi, ternyata justru ga boleh memakai kamera Gigital apalagi DSLR, Cuma boleh pakai kamera HP. ini dia nih. Meskipun kamera Hp saya hanya 2 MP, tak apalah. Itung-itung belajar poto-poto. Siapa tau nanti bisa sambilan jadi photographer beneran, hehe. . .

Saya terusin baca brosur. Foto yang di jagokan maksimal 3 buah dan disertai dengan caption-nya. Temanya bebas. Yang menang akan dapat 2 tiket nonton gratis di Cinaplex XXI untuk film 3D di hari sabtu atau minggu, serta hadiah lainnya yang ga disebutin dalam brosur. Bagi saya, dapat hadiah atau tidak ga jadi masalah. Setidaknya saya ingin melihat apakah saya punya selera seni dalam photografi. . .

Nah berikut ini adalah foto-foto yang saya jagokan. Menurut saya sih lumayan bagus. Tapi saya butuh pendapat kalian ya . . .

Model by Beno
 
Model by Nanda
Model by Sarpani

Sebenarnya ada lebih 20 buah foto yang saya ambil di sekitar candi muara jambi (untuk ulasan tentang candi muara jambi, di kesempatan yang lain aja ya. . . ), tapi karena baterai Hp saya sudah mulai low, jadi ga bisa jepret lebih banyak lagi. Nah sekarang saya butuh komentar kalian. Caption dalam foto yang ke-tiga bahasanya mungkin sedikit aneh buat sahabat sekalian. itu adalah logat bahasa sehari-hari yang banyak dipakai di Jambi. Kira-kira berapa nilai untuk masing-masing foto di atas??? Wokeh. . .

7 comments:

Bonitnotz at: 22 Mei 2012 pukul 20.54 mengatakan...

hihihiii... suka foto yg pertama, ke 2 dan ke3... keren juga qo'... :D

7 z yaaa... ^_^

Nik Salsabiila at: 22 Mei 2012 pukul 22.41 mengatakan...

Bagus kok, tapi menurut aku kayak miring2 gmn gitu potraitnya...jd agak ga nyaman liatnya..hohoo..#amatir
kalo masalah koreksi beginian mas qefy nih ahlinya..:P

auraman at: 22 Mei 2012 pukul 22.45 mengatakan...

kalau foto memfoto si nick jagonya :D

habibi daeng at: 23 Mei 2012 pukul 15.36 mengatakan...

mba Bonit Notz,, hahaha Makasih nilainya mba ya. . . :)

U-Nickyyy,, iya nej juga nungguin komentar dari para jago-jago fotografer kayak mas Qefy, hehe U-nickyyy juga udah jago sepertinya. itu ngambilnya miring karena ga mau ketahuan orangnya mba, soalnya kalua ketahuan, orangnya pasti malah bergaya dahulu, biar kesan naturalnya kelihatan seh, hahaha - sok pake teori. :D

Mas Aul,, iya, mas. saya liat trus tuh kalau ada hasil jepretannya U-Nickyyy yang terbaru di flickr. hehe

A&K at: 1 Juni 2012 pukul 14.40 mengatakan...

sukses selalau ya..
sanagat manarik dunia fotografi ini..


kunjungan sore dan mengundang rekan blogger
Kumpul di Lounge Event Tempat Makan Favorit

Salam Bahagia
Suskses ya

habibi daeng at: 16 Juni 2012 pukul 20.01 mengatakan...

Adang,, terima kasih atas kunjungannya mas. . . sukses selalu juga . .

Unknown at: 25 Desember 2013 pukul 22.51 mengatakan...

Lumayan juga lah....